Kecamatan Medan Barat Gelar Kompetisi Antar-Kelurahan

Jum'at, 06 Maret 2015 - 10:11 WIB
Kecamatan Medan Barat Gelar Kompetisi Antar-Kelurahan
Kecamatan Medan Barat Gelar Kompetisi Antar-Kelurahan
A A A
MEDAN - Kecamatan Medan Barat menggelar kompetisi sepak bola antar-kelurahan.

Pelaksanaan kompetisi ini diharapkan bisa meningkatkan hubungan silaturrahmi antar masyarakat maupun pegawai pemerintahan di Kecamatan Medan Barat. “Kompetisi sepak bola ini bukan sekedar untuk kesehatan semata, tetapi sebagai wadah silaturahmi sekaligus mempererat hubungan emosional masyarakat dan aparat pemerintahan.

Dengan terjaganya hubungan ini, maka akan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam membangun Kota Medan," kata Camat Medan Barat Rasyid Ridho Nasution kepada KORAN SINDO MEDAN, Kamis (5/3).

Program yang digagas Camat Medan Barat kali ini diikuti 7 tim dari Kelurahan Kesawan, Silalar, Gelugur Kota, Pulo Brayan Kota, Karang Berombak, dan Sei Agul. Kompetisi yang berlangsung mulai tanggal 2 hingga 13 Maret 2015 ini terlihat cukup meriah dengan hadirnya suporter dari setiap kelurahan.

Rasyid Ridho Nasution mengatakan, program sepak bola antar-kelurahan ini akan dijadikan program tahunan mengingat tingginya animo masyarakat. “Kegiatan ini juga salah satu program Pak Wali Kota untuk menjadikan Masyarakat Kota Medan sehat melalui Olahraga,” katanya.

Dia juga berharap kegiatan ini bisa menjadi penangkal tindakan kenakalan remaja. Dengan adanya fasilitas sepak bola, maka generasi muda akan semakin tertarik berolahraga. Apalagi saat ini sepak bola adalah salah satu olahraga yang paling digandrungi kaum muda. Dengan aktif berolahraga maka pemikiran untuk melakukan tindakan kehajatan semakin jauh.

Terpisah, Ridwan, 25, warga Medan Baru mengapresiasikan kegiatan pertandingan sepak bola. Selaku pencinta sepak bola dia meminta agar kegiatan tersebut aktif dilakukan oleh pihak kecamatan.

“Senang, walaupun tidak ikut main, saya bisa menonton untuk menghilangkan suntuk,” kata pria yang mengidolakan bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo.

Irwan siregar
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6067 seconds (0.1#10.140)