Kemenko Perekonomian Kaji Hambatan Pembangunan Waduk Ciawi

Kamis, 27 November 2014 - 15:41 WIB
Kemenko Perekonomian Kaji Hambatan Pembangunan Waduk Ciawi
Kemenko Perekonomian Kaji Hambatan Pembangunan Waduk Ciawi
A A A
JAKARTA - Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko) tengah mengkaji pembangunan waduk Ciawi yang sempat menjadi salah satu program unggulan Jokowi Widodo (Jokowi) saat menjabat Gubernur DKI Jakarta.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil mengatakan, pembangunan waduk Ciawi ini mempunyai beberapa permasalahan.

Kemenko telah diminta untuk mengatasi hambatan permasalahan yang menghambat pembangunan waduk tersebut.

"Pembangunan waduk Ciawi dibawa ke Center Governance di Kemenko Perekonomian. Di sana akan dikaji mana yang menghambat dan tanggung jawab siapa nantinya, akan diselesaikan dengan cepat," ujar Sofyan Djalil dalam Rapat Kerja Gubernur Mitra Praja Utama (MPU) di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Kamis ‎(27/11/2014) siang.

Sofyan menuturkan, pembangunan waduk Ciawi akan melibatkan pemerintah pusat, Pemprov DKI Jakarta dan Pemprov Jawa Barat.

Pembangunan waduk Ciawi ini akan dibiayai oleh APBN melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

Pembebasan lahan diserahkan kepada Pemprov DKI Jakarta berkoordinasi dengan Pemprov Jawa Barat dan Kabupaten Bogor.

Anggaran pembebasan lahan waduk Ciawi sebesar Rp1,2 triliun sudah diusulkan Guburnur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dalam RAPBD DKI Jakarta 2015.

Waduk Ciawi dapat menimilisir banjir di Jakarta dengan menampung air hujan yang berasal dari wilayah Bogor.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0677 seconds (0.1#10.140)