Kunjungi Warga Korban Longsor di Bogor, Mensos Risma: Kalau Hujan Cepat Ngungsi

Senin, 17 Oktober 2022 - 20:02 WIB
loading...
Kunjungi Warga Korban Longsor di Bogor, Mensos Risma: Kalau Hujan Cepat Ngungsi
Mensos Tri Rismaharini meninjau lokasi pengungsian warga korban longsor di Gang Barjo, Kota Bogor, Senin (17/10/2022). Foto: MPI/Putra Ramadhani Astyawan
A A A
BOGOR - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini meninjau lokasi pengungsian warga korban longsor di Gang Barjo, Kota Bogor, Senin (17/10/2022). Risma memberikan santunan untuk keluarga korban yang meninggal dunia.

"Yang meninggal itu tugas kami memberikan santunan karena bencana alam. Jadi itu sudah kita berikan santunan," ujarnya di Bogor, Senin (17/10/2022).

Risma melihat kondisi pengungsian cukup baik karena berbagai kebutuhan para pengungsi dan lokasinya aman dari lokasi bencana longsor.
Baca juga: Korban Tewas Terakhir Akibat Longsor Gang Barjo Bogor Ditemukan

"Ini jauh lebih baik kondisinya. Saya lihat di pengungsian lain kan dia biasanya di tenda, tapi ini di gedung permanen kemudian saya juga sudah kirim toilet. Jadi lebih bagus, lokasi ini menurut saya paling safe," ucapnya.

Dia meminta pemangku wilayah untuk segera meminta warga sekitar ke tempat pengungsian apabila kondisi hujan. Jangan sampai terjadi korban seperti longsor sebelumnya.

"Kalau hujan, kemarin sudah saya sampaikan ke Camat, jadi kalau ada hujan sebaiknya ditinggal dulu. Barang-barang berharga sebaiknya diungsikan ke mana, ke saudaranya kemudian begitu hujan ditinggal dulu karena jangan sampai ada korban lagi seperti itu," ungkap Risma.

Seperti diberitakan, tebing setinggi 20 meter di Gang Barjo, Kelurahan Kebon Kelapa, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor longsor pada Rabu 12 Oktober 2022. Atas musibah tersebut, 8 orang tertimbun.

Dari jumlah tersebut, 4 orang ditemukan selamat. Sedangkan, 4 orang lainnya meninggal dunia yang ditemukan tim SAR secara bergantian.
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2897 seconds (0.1#10.140)