Peluang Raih Target Di Asian Paragames Makin Tipis

Rabu, 22 Oktober 2014 - 11:28 WIB
Peluang Raih Target Di Asian Paragames Makin Tipis
Peluang Raih Target Di Asian Paragames Makin Tipis
A A A
INCHEON - China tampaknya masih saja mendominasi jumlah raihan medali terbanyak di ajang Asian Paragames 2014 yang berlangsung di Incheon, Korea Selatan.

Hingga menginjak hari keempat, kontingen Negeri Tiongkok berhasil mengoleksi total 200 medali dengan rincian 107 medali emas, 61 perak dan 32 perunggu.

Sedangkan tuan rumah Korea Selatan saat ini menduduki posisi kedua dengan total raihan 114 medali.

Jepang yang membuntutui di posisi ketiga, berhasil mengumpulkan 22 medali emas, 30 perak dan 33 perunggu.

Sedangkan kontingen Indonesia masih belum beranjak dari papan tengah dengan total raihan 15 medali.

Hal ini jelas membuat Indonesia semakin berat untuk bisa meraih target masuk ke urutan 10 besar peraih medali terbanyak. Pasalnya, ajang Asian Paragames 2014 yang berlangsung di Incheon Korea selatan akan segera berakhir dalam dua hari kedepan.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5533 seconds (0.1#10.140)