Abraham Ingin Antikorupsi Masuk Kurikulum Sekolah

Rabu, 03 September 2014 - 01:35 WIB
Abraham Ingin Antikorupsi Masuk Kurikulum Sekolah
Abraham Ingin Antikorupsi Masuk Kurikulum Sekolah
A A A
JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad menginginkan pelajaran antikorupsi masuk kurikulum sekolah.

Abrahan menilai pemberantasan kejahatan korupsi saat ini tidak lagi bisa memakai cara-cara konvensional, melainkan harus melakukan cara-cara progresif.

"Pelajaran soal korupsi bahkan perlu dimasukkan dalam kurikulum, mulai PAUD (pendidikan anak usia dini) sampai perguruan tinggi," tutur Abraham pada acara Deklarasi Komitmen Penerapan Pengendalian Gratifikasi di Lingkungan BPKP di Gedung BPKP, Jakarta Timur, Selasa 2 September 2014.

Menurut dia, perlu ada pencegahan korupsi sejak dini. "Kalau tidak dimulai dari diri dan lingkungan kita sendiri, cita-cita kita tidak akan mungkin bisa tercapai," ujar Abraham.

Dia juga mengaku prihatin melihat perilaku korupsi, termasuk kasus korupsi yang melibatkan orang dalam satu keluarga.

"Korupsi sekarang menjelma sebagai sebuah kejahatan di dalam keluarga," ujar Abraham.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8113 seconds (0.1#10.140)