Jet Tempur AS Gempur Sarang ISIS di Amerli

Minggu, 31 Agustus 2014 - 16:23 WIB
Jet Tempur AS Gempur Sarang ISIS di Amerli
Jet Tempur AS Gempur Sarang ISIS di Amerli
A A A
AMERLI - Pesawat jet tempur Amerika Serikat (AS) menggempur sarang militan ISIS di Amerli, Irak utara. Serangan itu sekaligus dimanfaatkan Pentagon untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi warga sipil yang dikepung ISIS.

Selain pesawat jet tempur AS, pesawat tempur Inggris, Prancis dan Australia juga bergabung dalam misi itu. Misi itu juga untuk membantu pasukan Kurdi yang telah berjuang lebih dari dua bulan terakhir untuk memerangi militan ISIS atau Negara Islam Irak dan Suriah di Amerli.

AS juga mengerahkan drone atau pesawat nirawak untuk menyerang sarang ISIS di sekitar dam Mosul. Juru bicara Pentagon, Laksamana John Kirby, pada Minggu (31/8/2014) mengatakan, misi itu atas izin resmi dari Presiden Barack Obama.

Di Amerli, ribuan warga Syiah mengalami krisis makanan dan air selama dua bulan, sejak wilayah itu dikepung militan anak buah Abu Bakar al-Baghdadi. Menurut Kirby, bantuan disalurkan juga atas permintaan pemerintah Irak.

Aksi ISIS yang mengepung Amerli telah membangkitkan perlawanan warga Syiah Irak. Mereka tergerak untuk mengangkat senjata untuk membebaskan Amerli dari kepungan ISIS.

Laman Al Jazeera melaporkan, serangan udara yang diluncurkan AS di Amerli sebenarnya membawa misi utama, yakni melindungi personel dan kepentingan AS di sekitar Amerli. Datangnya serangan udara AS, menjadi momentum bagi warga dan milisi Syiah untuk bangkit menolak ISIS.

”Mereka didukung oleh anggota milisi Syiah yang telah diterbangkan helikopter Irak. Jika operasi gagal ketakutan yang muncul adalah kekerasan sektarian yang lebih parah,” tulis Al Jazeera, mengacu anggapan bahwa ISIS adalah kelompok yang mewakili milisi garis keras Sunni.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4035 seconds (0.1#10.140)