Eks Jubir Gus Dur Sebut Sia-sia Bantah Berita WikiLeaks

Kamis, 31 Juli 2014 - 19:49 WIB
Eks Jubir Gus Dur Sebut...
Eks Jubir Gus Dur Sebut Sia-sia Bantah Berita WikiLeaks
A A A
JAKARTA - Mantan Juru Bicara (Jubir) Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Adhie M Massardi menyatakan, Wikileaks yang digagas Julian Assange bukanlah situs penyebar hoax atau kelompok jejaring media sosial (sosmed) yang kerjanya menebar fitnah, atas pesanan orang atau partai politik (parpol) tertentu.

Hal demikian dikatakannya menanggapi pernyataan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang membantah informasi terbaru WikiLeaks yang kemudian diberitakan Sindonews.com, tentang kasus dugaan korupsi proyek pencetakan uang kertas yang melibatkan dua perusahaan di Australia.

"Assange punya semangat membongkar berbagai rahasia, terutama dari Pemerintahan Amerika Serikat dan Australia, serta beberapa negara Eropa yang berhubungan dengan korupsi dan pelanggaran HAM," kata Adhie Massardi dalam keterangan tertulisnya yang diterima Sindonews, Kamis (31/7/2014).

Jadi, menurut dia, apa yang diungkap WikiLeaks adalah fakta rahasia atau yang dirahasiakan negara tertentu demi menjaga hubungan baik.

"Sia-sia belaka kita membantah berita yang dilansir WikiLeaks. Apalagi bila yang membantah orang yang oleh rakyatnya sendiri dibilang pembohong," pungkas Koordinator Gerakan Indonesia Bersih (GIB) itu.

Seperti diketahui, siang tadi, Presiden SBY menggelar jumpa pers di kediamannya, Puri Cikeas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Jumpa pers itu sengaja digelar Presiden SBY menanggapi informasi terbaru yang dikeluarkan situs antikerahasiaan WikiLeaks tentang perintah pencegahan pemerintah Australia untuk mengungkap kasus dugaan korupsi para tokoh dan pemimpin Asia, termasuk SBY dan mantan Presiden Megawati Soekarnoputri. Dalam jumpa persnya, Presiden SBY membantah informasi WikiLeaks yang kemudian diberitakan Sindonews.com itu.
(maf)
Berita Terkait
Oknum Pejabat Arogan,...
Oknum Pejabat Arogan, Jaga Emosi di Ruang Publik
Empat Pemimpin Negara...
Empat Pemimpin Negara yang Paling Korupsi di Dunia
Sindir Pejabat Korup...
Sindir Pejabat Korup Banyak Gimik, Mahfud MD: Baru Keluar Penjara Sudah Pidato Perangi Koruptor
Parlemen Vietnam Tetapkan...
Parlemen Vietnam Tetapkan Vo Van Thuong sebagai Presiden Baru
Firli Bahuri Heran Ketangkap...
Firli Bahuri Heran Ketangkap KPK Bilangnya Apes
KPK Sayangkan Masih...
KPK Sayangkan Masih Ada Pejabat yang Korupsi
Berita Terkini
BP Taskin Mulai Proyek...
BP Taskin Mulai Proyek Percontohan Pengentasan Kemiskinan di Kabupaten Kuningan
23 menit yang lalu
Jokowi Bakal Laporkan...
Jokowi Bakal Laporkan 4 Orang ke Polisi terkait Tudingan Ijazah Palsu
27 menit yang lalu
Kamis Lusa, Gereja Katedral...
Kamis Lusa, Gereja Katedral Jakarta Gelar Misa Requiem untuk Paus Fransiskus
49 menit yang lalu
Jokowi: Sudah Saya Sampaikan...
Jokowi: Sudah Saya Sampaikan Bolak-balik, Tidak Ada Matahari Kembar
1 jam yang lalu
Jokowi Jamu Tony Blair...
Jokowi Jamu Tony Blair di Restoran Menteng, Bahas Apa?
1 jam yang lalu
Terima Kunjungan Serdik...
Terima Kunjungan Serdik Sespimmen Polri di Solo, Jokowi: Mereka Tanya Leadership dan Urusan ke Depan
1 jam yang lalu
Infografis
Miliarder Elon Musk...
Miliarder Elon Musk Sebut Amerika Serikat sedang Menuju Bangkrut
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved