Fortuner Hantam Motor, 1 Keluarga Tewas

Selasa, 22 Juli 2014 - 19:26 WIB
Fortuner Hantam Motor, 1 Keluarga Tewas
Fortuner Hantam Motor, 1 Keluarga Tewas
A A A
BATAM - Satu keluarga keluarga tewas akibat sepeda motor Yamaha Mio GT BP 5769 JM yang mereka kendarai ditabrak Toyota Fortuner BP 1188 FT di Jalan Tiban Indah, Sekupang, Selasa (22/7/2014).

Satu keluarga yang menjadi korban tewas adalah Bong Kim Lam (40) istrinya Dabo Singkep (34) dan anaknya Trisela yang baru berusia 3 tahun.

Sementara sopir Fortuner, Fadjar Sudjaman (44) warga Tiban Nirwana Residen mengalami luka parah.

Sejumlah saksi mata yang berada di Tempat Kejadian Perkara (TKP) mengatakan, awalnya Yamaha Mio GT yang dikendarai Kim melaju dari arah Jalan Gajah Mada (Tiban Centre) menuju Tiban Indah.

Namun tepat di persimpangan menuju rumah korban di Tiban Villa sempurna 1, Toyota Fortuner yang dikendarai Fadjar Sudjaman (44) menabrak motor tersebut dari arah berlawanan.

"Yang bawa mobil itu ngebut sekali, pas tabrakannya saya kaget karena suara tabrakan yang sangat kencang," kata Warisman warga Tiban Indah.

Namun Warisman mengaku tidak mengetahui persis apakah pengendara motor menyalakan lampu atau tidaknya.

"Motornya belok ke kanan, mau masuk ke arah SMP 25. Belum masuk sudah ketabrak," katanya.

Dari sejumlah saksi, korban terseret, dan mengalami luka di sekujur tubuh, dan anaknya terpental keluar jalan.

"Saya tidak bisa cerita, semua berlumur darah," katanya seolah menggambarkan dahsyatnya kejadian tersebut.

Sementara kondisi depan kap mobil hancur parah dan sepeda motor Yamaha juga hancur total. Roda depan sudah tidak berbentuk karena pelek ban hancur. Bagian depan juga menyatu dengan bagian jok motor. Serta kaca yang berserakan tepat di TKP.

Kejadian tersebut mengundang perhatian warga, kondisi TKP padat dikerumuni warga. Beruntung petugas Unit Laka Lantas Polresta Barelang Bripka Tarmizi langsung mendatangi TKP sehingga mampu membuat tempat kejadian tidak macet.

Saat di lapangan pihak kepolisian kebingungan karena tidak ditemukannya data korban yang tewas, tak berselang lama, keluarga dari pihak korban yang mengetahui kabar dari warga langsung mendatangi TKP
.
"Saat ini bangkai Fortuner serta sopirnya dan Mio telah dibawa ke Unit Laka Lantas Polresta Barelang untuk dilakukan penyelidikan, sementara tiga korban tewas dibawa ke RSBP, " kata Bripka Tarmizi.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3222 seconds (0.1#10.140)