Juara Liga Champions Tersandung Kasus Rasisme

Jum'at, 30 Mei 2014 - 21:31 WIB
Juara Liga Champions Tersandung Kasus Rasisme
Juara Liga Champions Tersandung Kasus Rasisme
A A A
MADRID - Real Madrid diharuskan menutup dua arena di Stadion Santiago Bernabeu yakni sektor 120 dan 122 lantaran perlakukan rasisme fans mereka ketika menggelar laga semifinal kontra Bayern Muenchen. Atas perilaku Madridista -sebutan fans setia Madrid-, UEFA memutuskan menghukum El Real untuk menutup sebagian stadion mereka pada laga Liga Champions musim depan.

"Setelah terbukti bersalah atas tuduhan perilaku rasisme yang dilakukan pendukung Real Madrid selama pertandingan, menurut pasal 14 peraturan disiplin UEFA. Madrid diharuskan menutup sebagian stadion Santiago Bernabeu untuk satu pertandingan," bunyi pernyataan badan disiplin UEFA seperti dilansir Sky Sports, Jumat (30/5).

Selain itu Madrid juga diwajibkan memajang spanduk bertuliskan ‘katakan tidak kepada rasisme’ di dua sektor tersebut. Kasus ini merupakan insiden rasisme terakhir di Spanyol beberapa bulan belakangan. Sanksi tersebut akan diberlakukan pada pertandingan Liga Champions pertama dalam pertandingan kandang Real di musim depan.

Seperti diketahui Madrid mengalahkan Bayern 1-0 pada pertandingan pada 23 April, dan 4-0 pada pertandingan kedua. Madrid lalu mengalahkan Atletico 4-1 setelah perpanjangan waktu dan memenangkan Liga Champions untuk yang kesepuluh kalinya. Sebelumnya Madrid juga pernah terlibat kasus rasisme, namun ketika itu bek Marcelo mendapatkan perlakukan rasisme dari fans Atletico Madrid pada pertandingan Copa del Rey atau Piala Raja pada bulan Februari.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7417 seconds (0.1#10.140)