Metropolitan Land bidik penjualan Rp1,1 T

Selasa, 21 Januari 2014 - 15:34 WIB
Metropolitan Land bidik penjualan Rp1,1 T
Metropolitan Land bidik penjualan Rp1,1 T
A A A
Sindonews.com - PT Metropolitand Land Tbk (MTLA) membidik penjualan (marketing sales) sepanjang tahun ini sebesar Rp1,15 triliun.

Angka tersebut dikontribusikan dari semua lini bisnis perseroan, terutama dari pusat perbelanjaan, perumahan-perumahan menengah, serta perumahan menengah bawah seperti Metland Cileungsi, Metland Transyogi dan Metland Cibitung.

“Untuk total marketing sales kami bulan Desember tahun 2013 lalu sebesar Rp955 miliar,” kata Sekretaris Perusahaan MTLA Olivia Surodjo ketika dihubungi, Selasa (21/1/2014).

Selain itu, perseroan juga berencana membangun pusat perbelanjaan di wilayah Cileungsi, Jawa Barat. Menurut Olivia, untuk pembangunan tahap pertama, proyek tersebut akan berdiri di atas lahan seluas 2,5 hektar (ha) dari total tanah seluas 7 ha.

“Proyek ini senilai Rp200 miliar, di luar lahan. Sebagian besar (dana proyek) masuk capex tahun depan,” ucar dia.

Dia menjelaskan, apabila pembangunan proyek ini berjalan lancar, maka tahun 2015 mendatang MTLA akan memiliki dan mengoperasikan tiga pusat perbelanjaan yang tersebar di wilayah Bekasi, Jawa Barat.

Rencana ini merupakan salah satu strategi perseroan untuk mengenjot pendapatan dari segmen pendapatan berulang. Selain pusat perbelanjaan, perseroan juga akan segera merilis beberapa bujet hotel yang terletak di wilayah Cirebon, Tambun dan Lampung.

“Tahun ini untuk hotel kami baru confirm membangun Metland Hotel Lampung. Kami juga baru grand opening Metland hotel Cirebon pada 10 Januari lalu,” ungkap Olivia.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7497 seconds (0.1#10.140)