Kemenkeu terus dukung Pemprov DKI atasi banjir

Kamis, 31 Januari 2013 - 11:19 WIB
Kemenkeu terus dukung Pemprov DKI atasi banjir
Kemenkeu terus dukung Pemprov DKI atasi banjir
A A A
Sindonews.com - Sejalan dengan cita-cita mendorong terciptanya pemerintahan yang baik (good governance) sebagai salah satu pilar pembangunan nasional, Wakil Menteri Keuangan, Mahendra Siregar mengaku siap mendukung rencana Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk mengatasi banjir.

"Kejadian Kamis yang lalu (banjir besar yang melanda Jakarta) itu kan selain masalah hujan yang memang di luar kemampuan kita, ternyata masalah pemerintahan memegang peran yang lebih penting," terang Mahendra di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Kamis (31/1/2013).

Untuk itu, diakui Mahendra, pihaknya siap mendukung rencana pemerintah DKI Jakarta untuk mengatasi permasalahan banjir tersebut. Namun demikian, kata dia, praktek good governance tetap harus menjadi perhatian utama.

"Kami merespon positif Pemerintah DKI Jakarta untuk membangun infrastrukturnya untuk mengatasi banjir. Untuk sodetan di kali Ciliwung, di pintu-pintu air dan lain-lain, kita siap dukung. Tapi yang pertama, governance dulu harus diperhatikan," tegas dia.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3196 seconds (0.1#10.140)